Semarang, UP Radio – Hujan deras yang menguyur Kota Semarang, mengakibatkan genangan air di Jalan Kaligawe dan Terboyo Semarang Jawa Tengah. Akibatnya kemacetan parah terjadi jalur pantura Semarang Demak.
Jalan yang merupakan Jalur Pantura itu macet parah terutama dari arah Demak menuju Semarang. Pengguna jalan harus hati-hati dan ekstra waspada saat melintasi jalan raya kaligawe menuju genuk atau arah sebaliknya. Jalur pantura yang menghubungkan Kota Semarang dan Kabupaten Demak, Jawa Tengah, macet parah karena terendam banjir.
Genangan paling dalam ada di bawah jembatan tol kaligawe, Kota Semarang. Bahkan tidak sedikit kendaraan baik minibus, mobil bahkan motor yang mogok ditengah genangan banjir. Sejumlah warga ikut membantu mendorongnya dari genangan agar kemacetan tak bertambah parah.
Sukasno salah satu pengendara mobil mengaku banjir yang mengenang di wilayah kaligawe mengakibatkan kemacetan panjang. Selain antrian kendaraan juga banyaknya kendaraan yang memutar arah.
“Disini lebih parah, karena macet karena antrian kendaraan, kemacetan kurang lebih 3 kilometer,” ujarnya.
Sementara, di bawah jembatan tol kaligawe tampak aktivitas sejumlah petugas yang terus menyedot genangan untuk dibuang ke saluran yang lebih lebar.
“Kita usahakan untuk menyedot air, target sampai pukul 16.00 wib sore ini sudah surut kalau tidak turun hujan,” ungkap Nuryanto, Koordinator petugas Pompa.
Selain Dinas Pekerjaan Umum Kota Semarang sedang berusaha menguras air dari jalan ke sungai tenggang menggunakan pompa, Petugas Kepolisian berusaha mengatur lalu lintas karena kemacetan terjadi di dua arah. Imbasnya jalur tol juga ikut macet karena akses keluar yang tersendat. (ksm)