Solusi Bangun Indonesia Ajak Masyarakat Jalan Sehat Bersama BUMN di Cilacap

Cilacap, UP Radio – Menteri BUMN Erick Thohir mengajak seluruh karyawan BUMN dan masyarakat untuk Jalan Sehat Bersama BUMN dalam rangka memperingati 25 Tahun Kementerian BUMN yang dilaksanakan di 234 kabupaten/kota di Indonesia.

Kegiatan jalan sehat mengusung konsep Estafet Obor BUMN dari Sabang sampai Merauke dilakukan secara bertahap di 15 provinsi mulai 12/2/2023 hingga 19/3/2023 dengan tema “Bersama BUMN, Menuju Indonesia Sehat”.

Jalan Sehat Bersama BUMN 2023 menandai kebersamaan Kementerian BUMN dan masyarakat yang telah terbina selama 25 tahun, dengan harapan Kementerian BUMN dan perusahan BUMN hadir lebih dekat dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan, yang merupakan modal dasar pembangunan.

Advertisement

Di bawah arahan Menteri BUMN Erick Thohir, Kementerian BUMN menjalankan program “BUMN Untuk Indonesia” guna mendorong BUMN memberikan sumbangan terbaik bagi negeri dan rakyat.

Sebagai bagian dari BUMN, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk Pabrik Cilacap yang merupakan anak usaha SIG, turut mendukung pelaksanaan Jalan Sehat Bersama BUMN di Cilacap yang melibatkan kurang lebih 1.500 peserta yang berasal dari masyarakat umum, karyawan, serta keluarga besar BUMN yang berada di Cilacap dan sekitarnya.

Jalan Sehat Bersama BUMN ini merupakan hasil kolaborasi antara Solusi Bangun Indonesia dengan PT Taspen dan PT Pembangunan Perumahan.

Direktur Manufacturing Solusi Bangun Indonesia, Soni Asrul Sani menyambut baik acara jalan sehat santai ini dan mengapresiasi keterlibatan berbagai lapisan masyarakat di Cilacap.

Soni mengatakan, melalui kegiatan ini Solusi Bangun Indonesia sebagai bagian dari aset bangsa di bawah arahan SIG dan koordinasi Kementerian BUMN, berkesempatan untuk kian dekat dan mempererat hubungan dengan seluruh lapisan masyarakat.

“Jalan Sehat Bersama BUMN merupakan wujud sinergi dan pengamalan nilai Harmoni, yang memperkuat kolaborasi kami bersama masyarakat. sebagai bekal melanjutkan transformasi melalui pengembangan inovasi produk dan layanan. Bersama SIG, Solusi Bangun Indonesia telah menjadi bagian dari pembangunan negara,” kata Soni Asrul Sani.

Pada event HUT ke 25 Kementrian BUMN juga dimeriahkan dengan pagelaran wayang Runtah Baruwani yang mengedukasi masyarakat tentang pentingnya hidup sehat, untuk membangun sumber daya manusia yang siap bekerja membangun bangsa, serta pentingnya bekerja sama untuk mensukseskan program pemerintah mengurangi atau menghilangkan stunting menuju Cilacap Sehat.

Antusiasme peserta jalan sehat sudah terlihat sejak pagi. Ribuan peserta datang berbondong dalam waktu hampir bersamaan. Panitia menyediakan kaos, snack dan kupon door prize untuk memenangkan hadiah berupa sepeda motor, mesin cuci, kulkas, sepeda lipat, smart TV, kompor gas, kipas angin dan setrika listrik.

Pjs Bupati Cilacap, Yunita Dyah Suminar menyampaikan terima kasih kepada semua peserta dan panitia atas kelancaran acara. “Jalan sehat tidak hanya bertujuan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran saja, namun juga meningkatkan persaudaraan dan persatuan di antara sesama warga Cilacap,“ ujarnya.

Kemeriahan jalan sehat ini dirasakan oleh salah satu peserta Kartika Dewi (30) saya senang dengan agenda jalan sehat ini, cuaca bagus dan peserta banyak sehingga terasa meriah dan gembira, semoga ini menjadi bagian upaya menjaga kesehatan kami. (rls/den)

Advertisement