Sarasehan Politeknik Swasta se Indonesia Bahas Masa Depan Pendidikan Vokasi

Jakarta, UP Radio – Setelah lulus SMA/SMK, masyarakat pada umumnya memilih melanjutkan di universitas negeri.

Fenomena ini diungkapkan oleh Akhwanul Akhmal, Ketua Umum Perkumpulan Politeknik Swasta (PELITA) sekaligus Direktur Politeknik LP3I Jakarta.

Akhmal menyayangkan situasi tersebut, segudang skill hingga peluang kerja, bisa diperoleh generasi muda saat memilih berkuliah di kampus politeknik swasta.

Advertisement

“Misalnya Politeknik ATMI, kuliah teknik mesin, dan kampusnya satu grup dengan pabrik fabrikasi. Sudah jelas kurikulum dan skillnya sesuai kebutuhan di pabrik, dan ketika lulus siap langsung kerja di ATMI maupun berbagai pabrik lainnya. Contoh yang sama juga ada di Politeknik Tempo (satu grup dengan Majalah Tempo), dan Politeknik Multimedia Nusantara (satu grup dengan Kompas),” ungkap Akhwanul dalam Webinar Komunitas SEVIMA, Selasa (16/05).

Dalam menyambut dies natalis pertama, PELITA akan menggelar sarasehan secara online pada Sabtu, (20/5), yang akan diikuti 177 politeknik swasta yang dihadiri Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kemdikbudristek Kiki Yuliati.

“Sarasehan ini sepenuhnya gratis, karena kami ini satu rasa sebagai politeknik swasta, tantangannya sama, dan bersama-sama kita carikan solusinya untuk masa depan pendidikan vokasi!,” ungkap Akhwanul.

Sarasehan akan mengangkat tema “Kolaborasi Tebar Citra Politeknik Swasta” yang akan membahas citra politeknik swasta masih belum dikenal luas oleh masyarakat.

“Baik masyarakat, maupun dunia industri, belum sepenuhnya kenal Politeknik Swasta. Coba perhatikan, pabrik atau industri biasanya mereka mensyaratkan teknik mesin, tapi diploma boleh, sarjana boleh, insinyur boleh. Padahal pelajaran vokasi yang terapan full, dengan sarjana yang lebih banyak teori, itu beda jauh. Jadi Politeknik Swasta perlu berkolaborasi mengenalkan citranya, kita akan jalin kolaborasi juga dengan Pemerintah dan KADIN!,” ungkap Akhwanul.

Selain itu, lanjut Akhwanul, saresehan juga membahas kebijakan pemerintah terkait pengelolaan Pendidikan vokasi dan membuka kesempatan kerjasama internasional.

“Jadi harapannya kita juga akan bangun kolaborasi dengan mitra-mitra di luar negeri, menggarap pasar tenaga kerja luar negeri, dan menghadirkan PELITA serta politeknik swasta yang bisa dirasakan manfaatnya oleh para anggota,” ujar Akhwanul.

Harapan PELITA melalui sarasehan sekaligus kiprah aktif Politeknik Swasta, adalah kemampuan lulusan vokasi Indonesia untuk bersaing di kancah global.

“Impian PELITA adalah, agar ketika seseorang datang ke Indonesia, studi banding atau kolaborasi kerjasama, tidak hanya cari kampus negeri. Mereka akan mencari politeknik , karena kualitas kita unggul dan bisa memenuhi kebutuhan global!,” pungkas Akhwanul.(rls)

Advertisement