Sambangi Stan Diskominfo di Jateng Fair, Pengunjung Ingin Coba Naik Roller Coaster

Semarang, UP Radio – Stan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jawa Tengah pada gelaran Jateng Fair 2024, di Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP) Semarang suguhkan permainan virtual reality (VR) dan foto AI, hingga seruput kopi gratis.

Banyak pengunjung Jateng Fair yang bisa menikmati Pengalaman seru menyempatkan singgah di stan Diskominfo yang sejak awal selalu ramai di singgahi pengunjung yang ingin menikmati sensasi naik roller coaster secara virtual.

“Awalnya penasaran kok ramai, terus ada yang main virtual reality,” kata Hanintya salah satu pengunjung saat dijumpai Senin (29/7/2024).

“Ternyata memang seru, tadi seperti benar-benar naik roller coaster,” paparnya.

Hanintya mengungkapkan, ini adalah kali pertamanya bermain VR. Dan ternyata ia merasakan pengalaman yang mengasyikkan.

“Ini pertama kali, sebelumnya belum pernah. Diskominfo keren sih,” lanjutnya.

Begitu pula dengan pengunjung yang lain, Handry, gadis asli Gunungpati, Kota Semarang. Menurutnya, stan Diskominfo beda dengan yang lain, karena menyuguhkan permainan modern, foto AI, hingga minum kopi gratis.

“Rasanya senang karena ini pengalaman pertama bisa main VR. Tadi seperti terasa nyata. Habis ini mau foto AI berkonsep barista. Asyik pokoknya,” tutur Handry.

Ia berharap, Diskominfo Jawa Tengah terus memberikan informasi dan pengalaman terkait teknologi, kepada masyarakat.

“Semoga ini bisa terus dilakukan dan terus berkembang sesuai dengan zaman,” tandasnya.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Tengah Riena Retnaningrum menyampaikan, teknologi informasi memang menjadi andalan di stannya. Namun, tetap menyesuaikan tema tahun ini, “Sensasional Of Central Java Coffe”.

“Salah satunya, foto AI bak barista. Silakan saja foto di stan Diskominfo, saat weekend. Pasti hasilnya oke banget. Kita terlihat seperti barista,” terangnya.

Tak hanya itu, imbuh Riena, berbagai kemajuan Jawa Tengah juga ditampilkan dalam layar yang tersedia. Khusus tahun ini, pihaknya juga mengangkat mengenai Data Center, yang baru diresmikan awal 2024 lalu.(hms)