Semarang, UP Radio – Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi mengajak relasi dan pihak swasta untuk mendukung PSIS mengarungi Liga 1 2019. Hal itu diungkapkan Hendi sapaan akrab Wali Kota Semarang ketika menerima manajemen PSIS di ruang VIP Wali Kota Semarang, Senin (13/5).
“Ayo relasi dan pihak swasta bisa mendukung dan menyuport PSIS. Apalagi PSIS berlaga di kasta tertinggi kompetisi sepak bola tanah air yang bergengsi, disorot stasiun televisi nasional. Sehingga memiliki daya tarik tersendiri,” ujarnya.
Hendi menambahkan, apalagi saat ini skuad PSIS diisi banyak pemain berlabel tim nasional. Selain itu pemain asing yang ada juga menunjukan permainan yang bagus.
Selain itu saat ini suporter terus menunjukan kedewasaaannya. Tidak ada lagi rusuh-rusuh di stadion, apalagi saat ini bermain di kota tetangga. Jadi harus tertib dan menjaga nama baik Kota Semarang.
“Ditambah manajemen sekarang ini baik, tidak ada namanya gaji telat. Meski saya tanya Mas Yoyok (CEO PSIS- red) memang belum untung dan terus mengeluarkan uang untuk membiayai tim ini dia (Yoyok Sukawi-red) tetap cool,” imbuhnya.
“Targetnya masuk delapan besar, lebih tinggi dari musim lalu yakni finis di sepuluh besar,” sambungnya.
CEO PSIS, Yoyok Sukawi mengaku home base di Magelang saat ini mempengaruhi ketertarikan sponsor. Menurutnya, mayoritas target marker sponsor ada di Kota Semarang.
“PT sekarang masih suport modal terus. Di Magelang kita tidak bisa memaksimalkan sisi pendapatan sponsor dan tiket. Sementara beban biaya saat ini cukup tinggi, kita bertahan di Liga 1 dan buat prestasi terbaik,” tandasnya. (ksm)