Presiden Tiongkok Xi Jinping menyampaikan Salam Tahun Baru 2023 dari Beijing

International, UP Radio – Di rilis dari kantor berita CRI dalam sambutan tahun baru 2023 Presiden Tiongkok Xi Jinping menyampaikan hasil capaian prestasi Tiongkok di tahun 2022.

Xi Jinping dalam sambutannya menyebut, Pada tahun 2022, Kongres Nasional ke-20 Partai Komunis Tiongkok (PKT) berhasil diselenggarakan, membuat cetak biru pembangunan negara sosialis modern secara menyeluruh dan pendorongan kebangkitan kembali Bangsa Tionghoa dengan modernisasi ala Tiongkok, membunyikan terompet zaman untuk berjuang di perjalanan baru.

Tiongkok terus memelihara status ekonomi terbesar kedua di dunia, ekonomi Tiongkok berkembang stabil, PDB seluruh tahun 2022 diperkirakan melampaui 120 triliun yuan RMB.

Advertisement

Menghadapi krisis bahan pangan, produk pangan Tiongkok mencapai panen raya beruntun selama 19 tahun ini, dan mangkuk makan warga Tiongkok semakin terjamin.

Tiongkok memperkukuh hasil pengentasan kemiskinan, secara menyeluruh memajukan revitalitas pedesaan, mengambil serangkaian tindakan untuk mengurangi beban pajak dalam rangka meredakan kesulitan perusahaan, berupaya menyelesaikan masalah urgen dan sulit yang dihadapi massa rakyat.

Sejak terjadinya pandemi, Tiongkok selalu mengutamakan kepentingan rakyat dan keselamatan jiwa rakyat, mempertahankan penanggulangan pandemi secara ilmiah dan akurat, mengadaptasi tindakan penanggulangan wabah sesuai dengan perubahan situasi, dan dengan semaksimalnya melindungi keselamatan jiwa dan kesehatan rakyat.

Para kader dan rakyat khususnya para tenaga medis dan pekerja di lapisan basis tanpa menghiraukan kesulitan berani bertahan di pos kerja sehingga berhasil mengatasi kesulitan dan tantangan yang belum pernah ada taranya sebelumnya, dan setiap orang melakukan upaya keras.

Kini, penanggulangan pandemi Covid-19 telah memasuki tahap baru dan krusial, semua orang sedang melakukan upaya yang gigih, dan cahaya justru berada di depan, asal terus melakukan upaya dan bertahan terus kita akan mencapai kemenangan, dan dengan bersolidaritas kita akan mencapai kemenangan.

Tahun 2022, Kamerad Jiang Zemin meninggal. Kami mengenangkan prestasi luar biasa dan watak luhur Beliau, menghargai kekayaan spiritual berharga yang ditinggalkan Beliau. Kami harus mewarisi usaha yang ditinggalkan Beliau, terus mendorong maju usaha sosialisme yang berkarakterstik Tiongkok.

Dalam sejarah yang panjang ini, orang Tiongkok melakukan perjuangan dari generasi ke generasi baru menciptakan Tiongkok hari ini.

Tiongkok hari ini adalah Tiongkok yang terus mengabulkan berbagai impiannya. Olimpiade dan Paralimpiade Musim Dingin Beijing berhasil diselenggarakan, dan para atlet manca negara mencapai prestasi yang membanggakan. Wahana Shenzhou 13, 14 dan 15 berturut-turut diluncurkan, Stasiun Angkasa Luar Tiongkok dirampungkan pembangunan dan mulai beroperasional di luar angkasa.

Tentara Rakyat Tiongkok menyongsong HUT ke-95, segenap prajurit dan perwira Tiongkok maju terus untuk membangun tentara yang perkasa. Kapal induk “Fujian”, kapal induk ke-3 Tiongkok mulai beroperasi, pesawat besar C919 perdana secara resmi diserahkan, PLTA Baihetan secara menyeluruh mulai beroperasi, semua itu berkat kontribusi dan upaya banyak orang, percikan-percikan api berkumpul menjadi obor, itulah kekuatan Tiongkok!

Tiongkok hari ini adalah Tiongkok yang penuh dengan daya hidup dan dimanika. Berbagai zona ujicoba perdagangan bebas dan Pelabuhan Perdagangan Bebas Hainan berkembang makmur, daerah pesisir aktif melakukan inovasi, daerah bagian tengah dan barat Tiongkok mempercepat pembangunannya, bagian timurlaut Tiongkok sudah siap direvitalisasi serta daerah perbatasan melakukam pembangunan untuk menyejahterakan penduduknya. Ekonomi Tiongkok sangat tangguh, berpotansi dan dinamis, dan situasi menyeluruh yang membaik dalam jangka panjang tidak pernah berubah.

Asal kita menebalkan keyakinan serta mengupayakan kemajuan dalam kestabilan, pasti akan diwujudkan target yang ditetapkan. Tahun ini, saya pernah mengunjungi Hong Kong, saya merasa sangat senang hati ketika menyaksikan Hong Kong menuju kemakmuran dalam pembenahan. Mengimplementasikan Satu Negara Dua Sistem dengan teguh tak tergoyahkan, Hong Kong dan Makau pasti akan mewujudkan kemakmuran dan kestabilan dalam jangka panjang.

Tiongkok hari ini adalah Tiongkok yang meneruskan semangat bangsanya. Berbagai bencana alam antara lain gempa bumi, banjir, kekemarauan dan kebakaran gunung serta sejumlah kecelakaan keamanan yang terjadi tahun 2022 sangat mengecewakan dan menyedihkan, akan tetapi, berbagai adegan mengorbankan jiwa sendiri demi keselamatan orang lain dan saling membantu itu sangat menyentuhkan.

Perbuatan kepahlawanan akan selalu diingat dalam lubuk hati kita. Pada saat pergantian tahun, kita selalu mengingat semangat luhur Bangsa Tionghoa yang diteruskan selama ribuan tahun dan menambahkan keyakinan kita untuk maju terus.

Tiongkok hari ini adalah Tiongkok yang berhubungan erat dengan dunia. Tahun ini, saya di Beijing menerima banyak sahabat lama dan baru, dan juga menuju luar negeri untuk membentangkan pendirian Tiongkok. Perubahan besar yang belum pernah ada setaranya itu sedang berevolusi, dan dunia ini tidak damai.

Tiongkok selalu menghargai perdamaian dan pembangunan, selalu menghargai sahabat dan mitra, dengan tegas berdiri di sebelah sejarah yang tepat, berdiri di sebelah peradaban manusia yang maju, berupaya menyumbangkan kecerdasan Tiongkok dan solusi Tiongkok kepada usaha perdamaian dan pembangunan manusia.

Setelah Kongres Nasional ke-20 PKT, saya dan para rekan bersama-sama mengunjungi Yan’an, mengenangkan zaman brilian Komite Sentral PKT pada masa Yan’an mengalahkan kesulitan yang jarang ada di dunia, merasakan kekuatan spiritual anggota PKT generasi tua.

Saya sering mengatakan, giok baru berkilap sesudah diasah, PKT pernah mengalami badai hujan, mangatasi berbagai kesulitan selama seratus tahun ini, alangkah susahnya tapi hebat prosesnya. Tiongkok harus berani maju terus dan berjuang keras, agar dicapai masa depan yang lebih indah.

Di Tiongkok ke depan, perjuangan akan menciptakan keajaiban. Ada pribahasa dari Penyair Su Shi berbunyi Fan Qi Zhi Nan Er Tu Qi Zhi Yuan, artinya adalah menantang yang paling sulit, mengejar target yang paling jauh. Meskipun jalannya jauh, asal kita terus maju pasti akan sampai ke tempat tujuannya, meskipun tugasnya sulit, asal kita berjuang pasti akan diselesaikannya. Jika kita memiliki cita-cita tinggi seperti Bapak Yugong yang memindahkan gunung, dan keuletan menembuskan batu dengan tetesan air, dengan sungguh-sungguh bekerja keras dengan sedikit demi sedikit, kita pasti akan menjadikan target mulia sebagai kenyataan yang indah.

Di Tiongkok ke depan, kekuatannya berasal dari solidaritas. Tiongkok begitu besar, setiap orang mempunyai keinginannya sendiri, pandangannya terhadap hal yang sama juga akan berbeda, itulah hal yang normal, maka harus mengumpulkan kesepahaman melalui komunikasi dan permusyawaratan. asal lebih dari 1,4 miliar orang Tiongkok memiliki tujuan yang sama dan melakukan upaya bersama, ringan sama dijinjing, berat sama dipikul, tiada hal yang tak dapat dikerjakan, tiada halangan yang tak dapat diatasi. Saudara-saudari setanah air di kedua tepi Selat Taiwan adalah sekeluarga, diharapkan dapat berjalan menuju arah yang sama, bergandengan tangan, bersama-sama menciptakan kesejahteraan Bangsa Tionghoa untuk jangka panjang.

Di Tiongkok ke depan, kaum muda adalah harapan bangsa. Kaum muda bangkit maka negara bangkit. Pembangunan Tiongkok ditanggung oleh kaum muda yang gagah berani. Kaum muda penuh dengan daya hidup, dan kaum muda penuh dengan harapan. Para pemuda hendaknya memiliki perasaan cinta tanahair dan berwatak berjuang terus, dan tidak menyia-nyiakan zaman dan masa mudanya.

Saat ini, banyak orang sedang sibuk bekerja. Lonceng tahun baru akan dibunyikan, marilah kita mendambakan masa depan yang indah dan bersama-sama menyongsong sinar matahari pertama tahun 2023. Semoga Tiongkok makmur dan berjaya, rakyat hidup tenteram dan sejahtera. Semoga dunia damai, indah, berbahagia dan tenteram. (CNI)

Advertisement