Pencalonan Andhika Perkasa di Pilkada Jateng Tinggal Tunggu Persetujuan DPP PDI-P

Semarang, UP Radio – Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Bambang Wuryanto atau yang biasa disapa Bambang Pacul menyebut pencalonan Jenderal (Purn) Andika Perkasa sebagai bakal calon gubernur Jateng, tinggal menunggu persetujuan DPP.

“Sudah mengerucut ke Pak Andika, tinggal menunggu rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan”, ucapnya.

Seperti diketahui nama Andika Perkasa menguat di bursa Pilkada Jateng, banyak usulan untuk mengusungnya. Dalam beberapa kesempatan Bambang Pacul mengatakan, bahwa Jateng butuh pemimpin yang bisa ngayomi dan memberikan rasa aman serta menguatkan rakyat.

“Kita butuh pemimpin yang ngayomi, memberikan rasa aman dan selalu menguatkan rakyat, bukan melemahkan”, tuturnya.

Ia pun optimis, jika sosok Andika Perkasa mampu menjawab kebutuhan rakyat. Menurutnya, selain jenderal bintang 4, Andika juga sosok yang simpatik.

Sebagaimana diketahui, sejauh ini Koalisi Indonesia Maju (KIM) memberikan dukungan penuh terhadap mantan kapolda Jateng yang sekarang menjabat sebagai Pati Itwasum Polri di Kementerian Perdagangan (Kemendag), Komjen Pol Ahmad Luthfi. Jika PDI Perjuangan mengusung Andika, maka kedua jenderal tersebut akan bertarung di Pilkada Jateng 2024.