Pemkot Semarang Mulai Berlakukan 100 persen WFO Bagi ASN

Semarang, UP Radio – Pasca adanya pengumuman Kota Semarang turun level PPKM menjadi level 1. Wali Kota Semarang Hendrar Pribadi mulai menginstruksikan para pegawai Pemerintah Kota Semarang untuk kembali bekerja dari kantor atau work from office (WFO).

Pemberlakuan WFO ini mulai diterapkan pada hari Senin (18/10) yang lalu dengan ketentuan 100 persen Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Semarang sudah tidak lagi bekerja dari rumah.

Hendi, sapaan akrab Wali Kota Semarang mengatakan, kebijakan WFO menyusul sudah turunnya level di Kota Lunpia menjadi PPKM Level 2.

Advertisement

“ASN Kota Semarang mulai WFO. PPKM kan sudah level 2, sudah boleh berkegiatan,” ucap Hendi, Kamis (21/10).

Hendi menyampaikan, kasus Covid-19 di Kota Semarant sudah jauh berkurang. Saat ini, kata dia, warga Semarang yang yang dirawat karena terpapar Covid-19 tinggal tiga orang. Maka, tidak ada alasan lagi untuk takut berkegiatan, termasuk bekerja dari kantor dengan catatan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Tidak ada alasan lagi untuk takut. Yang penting prokes. Maka, mulai Senin ini 100 persen WFO,” katanya.

Hendi menambahkan, kebijakan WFO berlaku selamanya. Namun dia akan tetap melihat kondisi pandemi. Apabila kasus kembali melonjak, pihaknya pun akan melakukan pertimbangan.

“Ini mudah-mudahan berlaku selamanya sesuai regulasi dadi Kementerian Dalam Negeri, tapi seandainya terjadi hal-hal yang tdk kita inginkan kita bisa sesuaikan lagi,” tambahnya.

Hendi berpesan kepada ASN maupun Non ASN Pemkot Semarang agar tetap mematuhi protokol kesehatan (Proses) saat mulai menjalankan WFO. “Meski sudah turun level 1, tapi tidak lupa saya ingatkan agar semua mematuhi bahkan disiplin protokol kesehatan atau prokes,” Lanjut Hendi. (ksm)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement