Pemkot Luncurkan Sub Feeder Untuk Layani Hingga Gang Kecil

Semarang, UP Radio – Pemerintah Kota Semarang berencana akan membuka armada Trans Semarang yang bisa melayani masyarakat yang berada di perkampungan dan gang kecil, bernama Sub Feeder. Sub Feeder yang armadanya lebih kecil dari armada feeder ini diharapkan bisa menjangkau masyarakat yang lokasinya tidak dijangkau feeder.

“Untuk Sub feeder ini adalah program Pemerintah Kota Semarang untuk melayani masyarakat di perkampungan dengan jalan yang lebih kecil daripada yang dilalui feeder,” kata Plt Kepala BLU UPTD Trans Semarang, Hendrix Setiawan, Rabu (29/9).

Hendrix menyebut jika Pemkot Semarang telah bekerjasama dengan perusahaan karoseri dalam menyiapkan armada sub feeder ini. Nantinya dari hasil kerjasama ini akan dilakukan kajian-kajian lebih lanjut terkait hal tehnis dalam pengoperasioan Sub Feeder.

Advertisement

“Kemarin yang kita posting di Instagram adalah hasil kerjasama antara Trans Semarang dengan karoseri gunung mas, jadi dengan adanya contoh prototipe hasil kerjasama itu nantinya bisa dibuat kajian-kajian terkait hal-hal teknisnya,” jelasnya.

Disinggung terkait kapan Sub feeder ini akan mulai dioperasikan, Hendrix menyebut jika semua kajian dan hal teknis telah selesai dipersiapkan dengan baik maka secepatnya Sub feeder akan segera bisa beroperasi.

Terkait dengan jumlah armada, lanjut Hendrix, sampai saat ini masih sedang dalam proses pengkajian. Rute yang akan dilewati Sub feeder sendiri pun juga masih dalam proses pembahasan internal.

“Untuk jumlah armadanya juga masih dalam pengkajian tapi setelah kerjasama dengan Gunung Mas ini kami sudah mempunyai bentuk gambaran yang akan beroperasi di Kota Semarang ini seperti apa,” tuturnya.

Seperti halnya armada bus dan feeder, nantinya penumpang yang akan naik maupun turun dari sub feeder juga harus melalui halte khusus yang dibuat oleh pihak BRT Trans Semarang.

“Nanti operasionalnya tetap memakai halte karena kita membangun sistem jaringan transportasi yang profesional jadi saat naik dan turun menggunakan halte atau rambu seperti feeder ataupun bus trans semarang,” pungkasnya. (ksm)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement