Anggota Apindo Penuhi Kewajiban Bayar THR Karyawan

Semarang, UP Radio – Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Semarang memastikan perusahaan di kawasan ini akan membayar Tunjangan Hari Raya (THR) sesuai undang-undang yang berlaku.

Ketua Apindo Kota Semarang, Dedi Mulyadi mengatakan, perusahaan di Kota Semarang tidak ada kendala dalam pembayaran THR tahun ini.

Ketua Apindo Kota Semarang Dedi Mulyadi

Sejauh ini, menurutnya belum ada informasi terkait rencana perusahaan di Ibu Kota Jawa Tengah ini yang akan mencicil THR karyawannya.

Advertisement

Adapun para pekerja akan mendapatkan THR sesuai dengan berapa lama karyawan tersebut sudah bekerja dan juga sudah sesuai undang-undang yang berlaku.

“THR normalnya minimal satu bulan gaji dan yang lama-lama biasanya sudah di atasnya,” ujar Dedi, Kamis (6/5/20).

Ia menambahkan, bagi karyawan di wilayahnya tersebut jika mendapati dirinya tidak menerima THR bisa melapor ke posko THR untuk ditindaklanjuti.

“Pemerintah memang memberikan ruang bagi perusahaan untuk mencicil gaji dan THR, namun di kami tetap dibayarkan penuh,” imbuhnya.

Dia mengatakan, di perusahaannya sendiri saat ini memiliki 2.500 karyawan dan tentunya hak pekerja tersebut akan dibayar penuh. (zik)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement