1299 Mahasiswa Ikuti Pembekalan Magang 1 & 2

Semarang, UP Radio – Sebanyak 1299 mahasiswa semester 3 menjalani Pembekalan Magang 1 dan 2 Semeter Genap 2019/2020, yang diselenggarakan oleh Pusat Sumber Belajar, Kurikulum, dan PPL Lembaga Pengembangan Profesi, di Balairung, 22-23 januari 2020. 

Selama dua hari mereka akan mendapat pembekalan terkait materi dan hal-hal yang harus dipahami saat memasuki sekolah tempat magang.

Pada pembekalan hari pertama tersebut, mahasiswa mendapat pembekalan langsung dari Rektor Universitas PGRI Semarang Dr Muhdi SH MHum. 

Advertisement

Dalam pemaparannya, Muhdi mengajak calon pemagang agar terus meneguhkan komitmen dalam menjalani proses panjang menjadi calon guru profesional.

Muhdi mengingatkan, untuk menjadi guru profesional di era merdeka belajar ala Menteri Nadiem Makarim ini mahasiswa calon guru tersebut harus sadar kompetensi dan softskill. “Kompetensi dan keterampilan lunak seperti empati, kreativitas, kemampuan berkomunikasi dan kolaborasi. Bahkan yang sangat penting ialah kemampuan untuk terus belajar dan berkarya,” tegas Muhdi. (pai)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement