Semarang, UPRadio – Kadin Kota Semarang dan pengusaha di Kota Semarang menggelar Corporate Fun Futsal Competition memperebutkan piala Wali Kota di Gor Sumber Waras. Sebanyak 64 peserta dari berbagai perusahaan turut berpartisipasi dalam ajang tersebut.
Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi mengapresiasi kompetisi yang diselenggarakan oleh Kadin Kota Semarang bersama dengan para pengusaha. Ini menjadi bagian dari konsep bergerak bersama membangun Kota Semarang. Selain melatih skill para pemain, ajang ini juga dapat sebagai wadah silaturahmi yang memunculkan keguyuban antar perusahaan serta pemerintah.
“Tentu saja kami berikan apresiasi karena ini adalah bagian dari pada konsep bergerak bersama, silaturahimnya dapat memunculkan keguyupan kemudian juga akan mampu melatih skill para pemain yang ada,” tutur Hendi, sapaannya, usai pertandingan eksibisi antara Pemkot dan para pengusaha, Minggu (10/11) malam.
Gelaran ini merupakan turnamen kedua yang diselenggarakan pengusaha bersama Kadin Kota Semarang. Dia berharap, turnamen ini dapat diselenggarakan pada tahun-tahun berikutnya.
Dikatakannya, dalam membangun Kota Semarang, pihaknya membutuhkan peran tidak hanya pemerintah melainkan juga pengusaha. Oleh karena itu, pihak mencoba merangkul para pengusaha agar melebur bersama pemerintah membangun kota lunpia ini.
“Mentang-mentang kami dari pemerintah, kami tidak mau merangkul pengusaha itu keliru, sebaliknya pengusaha mentang-mentang punya bisnis dan punya capital yang cukup terus tidak mau komunikasi dengan pemerintah juga keliru. Semuanya harus melebur jadi satu,” paparnya.
Sementara itu, CEO Gmedia selaku leading sector penyelenggaraan Futsal Wali Kota Cup, Priyo Suyono mengatakan, melalui kegiatan ini pihaknya ingin mengajak pengusaha untuk dapat meningkatkan silaturahmi, baik itu dengan pengusaha yang lain maupun juga dengan Wali Kota Semarang dan jajarannya.
“Kami punya Wali Kota yang sangat mendorong seluruh pengusaha untuk berkontribusi kepada Kota Semarang. Beliau membuat teman-teman pengusaha nyaman secara bisnis, secara regulasi. Akhirnya, kami merasa memiliki dan ingin membuat Kota Semarang lebih baik,” tuturnya.
Dilanjutkannya, kegiatan ini merupakan kali kedua. Pada tahun pertama ada 32 peserta, sedangkan pada tahun inu ada 64 perusahaan yang turut berpartisipasi. Hal yang berbeda dari tahun lalu, pihaknua menambahkan lomba cheerleaders untuk menggali potensi anak-anak muda dalam bidang cheerleaders.
“Sesuai imbauan Pak Wali Kota bahwa kamj harus bergerak bersama, maka Gmedia dan Kadin melakukan inisiasi ini,” imbuhnya.
Adapun yang mendapatkan juara pertama, pihaknya mmberikan hadiaj sebesar Rp 5 juta rupiah serta knternet gratis selama satu tahun untuk perusahaan pemenang. (ksm)