Semarang, UP Radio – Pakar kimia dan fisika dari berbagai negara mengikuti seminar internasional bertajuk ”The 7th International Conference on DV-Xα Method” yang diselenggarakan Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) di Hotel Grand Candi, Semarang, mulai Senin (2/9/2019) hingga Rabu (4/9).
Seminar tersebut antara lain memperkenalkan software DV-Xα untuk menekan pemborosan energi.
Para pembicara yang hadir antara lain Prof Ferdy S Rondonuwu (UKSW Salatiga), Prof Mikhail G Brik (University of Tartu, Estonia), Prof Deox Yong Cho (Chonbuk National University, South Korea) dan Prof Tomohiko Ishii (Kagawa University, Jepang).
Wakil Rektor I UPGRIS Dr Sri Suciati MHum mengatakan seminar internasional material sains diselenggarakan secara bergiliran dilaksanakan di berbagai negara seperti Jepang, Korea Utara, Estonia dan berbagai negara lain.
“Kegiatan ini sempat 6 tahun kosong dan kali ini berhasil diselenggarakan di Indonesia,” tutur Sri Suciati, disela jamuan makan malam peserta seminar.
Lanjut Sri Suciati, UPGRIS bisa menjadi tuan rumah dan salah satu dosen kami yakni bu Mega Novita menjadi salah satu anggota asosiasi.
“Ini juga menjadi catatan tersendiri bagi UPGRIS karena berhasil menyelenggarakan seminar internasional tentang material sains,” imbuhnya.
Sementara menurut dosen UPGRIS Mega Novita S.Si,M.Si,M.Nat, Sci, PhD yang merupakan satu-satunya member asosiasi DV-Xa di Asia, seminar ini membahas bagaimana mencari alternatif energi paling efisien bagi kehidupan manusia terutama energi yang tidak terbarukan. Salah satu sarana adalah dengan aplikasi software DV-Xa.
Seminar ini antara lain mengupas soal molekul atau karakteristik material secara fisika maupun kimia, ungkap Mega yang meraih gelar doktor bidang kimia di Kwansei Gakum University Jepang itu.
Ia menambahkan, software DV-Xa sudah melalui berbagai tahapan hingga saat ini terus dikembangkan oleh para peneliti untuk menciptakan produk yang dapat menekan pemborosan energi.
Misalnya saja bagaimana mencari material lampu LED yang dapat diaplikasikan di dunia industri yang lebih hemat energi, jelas Mega.
Ia menyebut, Indonesia merupakan satu-satunya negara di Asia yang menjadi anggota asosiasi DV-Xa ini. Oleh karena itu, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan seminar internasional ini. (shs)