Fokus Publikasi Internasional, UPGRIS Kerja Sama dengan Universitas Asia Taiwan

Semarang, UP Radio – Publikasi artikel ke jurnal internasional mendapat perhatian khusus Universitas PGRI Semarang (UPGRIS).

Artikel ilmiah yang ditulis dosen dipandang sebagai representasi dari kualitas akademik dan intelektual seorang akademisi. Hal tersebut secara langsung berpengaruh pada tingkatan kualitan di sebuah perguruan tinggi.

Hal itu disampaikan oleh Rektor Universitas PGRI Semarang Dr Sri Suciati MHum di sela kunjungannya ke Universitas Asia Taiwan, (31/5/2024).

Dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Suciati menaruh harapan agar para dosen di kampusnya memusatkan perhatian pada riset-riset bertaraf internasional.

“Kunjungan saya ke Taiwan ini salah satu upaya kongkrit untuk menjalin relasi internasional di kawasan Asia,” ujar Suci.

Menurutnya dengan memperluas pergaulan internasional, UPGRIS akan sangat terbantu sebab bisa mengikuti perkembangan wacana ilmu pengetahuan di tataran wilayah Asia.

Kunjungan tersebut juga disertai dengan penandatanganan Master of Understanding (MoU), terutama untuk kerja sama di bidang Tri Darma perguruan tinggi, pertukaran pelajar dan dosen, serta penelitian bersama.

Suci menambahkan inisiasi tersebut diyakini akan menstimulus dan memudahkan proses penerbitan artikel dari para dosen di UPGRIS ke jurnal-jurnal bertaraf internasional.

Kehadiran rombongan dari UPGRIS disambut oleh Direktur Internasional Office Asia University, Prof Yinghue Chen yang ditugasi mewakili rektor .

Kepala Kantor Urusan Internasional Dr Nur Hidayat MHum, menyebut kedatangan rombongan UPGRIS disambut hangat oleh pihak Asia University.

Menirukan apa yang disampaikan Prof. Yinghue, Asia University sangat terbuka menerima ajakan di bidang riset. Menurutnya, Indonesia memiliki “source” yang relevan untuk diangkat dalam riset-riset bertaraf internasional.

“Asia University masuk kategori kampus terbaik ke-4 di Taiwan. Sungguh tidak keliru menjajaki kerja sama kademik dengan mereka,” ungkap Nur Hidayat. (pai)