75 KK di Perum Wahyu Utomo Ngaliyan Semarang Terdampak Banjir

Semarang, UP Radio – Total jiwa yang terdampak banjir yang melalap Perumahan Wahyu Utomo Kelurahan Tambakaji, Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang mencapai 75 keluarga.

Menurut Camat Ngaliyan, Moeljanto, puluhan keluarga tersebut mendiamkan 75 rumah.

“Kondisi terkini petugas gabungan tengah membersihkan sisa material banjir baik lumpur maupun sampah,” terangnya, Senin (7/11/2022).

Advertisement

Dilanjutkannya, dapur umum sudah dibangun di setiap kelurahan untuk membantu warga terdampak banjir.

“Darma wanita dan Sar Premuka juga membantu logistik pangan sejak Minggu (6/11) malam,” katanya.

Ia menuturkan banjir yang melanda Perumahan Wahyu Utomo tidak diduga-duga.

“Kami imbau masyarakat tetap waspada karena wilayah atas Kota Semarang masih dilanda hujan,” ucapnya.

Menurut laporan para relawan, Moeljanto menjelaskan ada 6 mobil yang terbawa arus banjir di Perumahan Wahyu Utomo.

“Selain itu beberapa sepeda motor juga terbawa arus,” jelasnya.

Adapun Sekertaris BPBD Kota Semarang, Winarsono, mengatakan, banjir di Perumahan Wahyu Utomo merupakan limpasan air sungai.

“Air datang dan cepat surut, namun banjir membawa lumpur dan sampah. Sampai saat ini masih dilakun pembersihan,” tambahnya. (ksm)

Advertisement