Semarang, UP Radio – Sebagai perguruan tinggi yang berkomitmen menjunjung tinggi nasionalisme religius, universitas PGRI Semarang (UPGRIS) berkomitmen menjunjung tinggi sikap toleransi.
Rektor UPGRIS Dr Sri Suciati MHum menyatakan wujud nasionalisme ini ditunjukkan dengan tidak membedakan semua golongan dan fasilitas yg sama belajar di UPGRIS.
“Religius juga diwujudkan dengan toleransi dalam umat beragama salah satunya dengan menyediakan ruang doa kaum kristiani,” kata Suci saat meresmikan ruang doa di Gedung B lantai 5 UPGRIS, jumat (8/7/2022).
Acara peresmian ruang doa umat kristiani juga dihadiri jajaran wakil rektor, Dekan Fakultas, ketua Progdi, dan pimpinan lembaga, dosen dan perwakilan mahasiswa di lingkungan Universitas PGRI Semarang.
Menurut Suci, sebagai perguruan tinggi yang menjunjung tinggi nasionalisme religius UPGRIS sangat menjunjung tinggi setiap perbedaan yang ada.
“Perbedaan itu indah dan menyenangkan yang akan semakin menguatkan. Di UPGRIS perbedaan tidak menimbulkan berselisih dan bisa hidup berdampingan serta saling menghormati,” tambahnya.
Meski demikian dalam menggunakan ruang doa yang baru nantinya harus tetap menjaga toleransi semua pihak.
“Apabila toleransi tetap terjaga nantinya tidak akan ada persoalan, Sikap Toleransi ini harus tetap di jaga sampai kapanpun,” tegas Suci.
Sementara itu pembina PKKMK UPGRIS Dr Chr Argo widiaharto MSi menyatakan pembuatan ruang doa bagi umat kristiani menjadi wujud perhatian UPGRIS bagi umat kristiani untuk beribadah di kampus.
“Dulu paguyuban kristiani Ibadah doa bersama tiap hari Jumat dan harus mencari ruang kelas yang kosong yang bisa digunakan,” ungkap Argo.
Ruang ini, lanjut Argo, Ruang doa ini diharapkan bisa memberi manfaat bagi mahasiswa untuk beribadah dan lebih nyaman.
Namun demikian dirinya tetap menekankan agar Ruang doa bisa dikelola secara benar sesuai peruntukanya.
“Ruang doa bisa dimanfaatkan PMK kristen dan PPMK katolik untuk beribadah, namun mengingat bersebelahan dengan ruang kelas harus diatur agar semua berjalan baik dan kondusif,” harapnya.
Ruang Doa umat Katolik dan Kristiani ini terletak di lantai 5 Gedung B seluas 45 m yang sudah dilengkapi berbagai fasilitas seperti meja ibadah, AC dan kursi. (shs)