PBI UPGRIS Gelar Pelatihan PTK untuk Tingkatkan Kualitas Guru Profesional

Semarang, UP Radio – Meningkatkan profesionalisme bagi guru, khususnya berkaitan dengan pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas (PTK).

Progdi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UPGRIS, baru baru ini memberi pelatihan, pembimbingan, dan pendampingan untuk melaksanakan PTK bagi 32 guru SMP yang bergabung dalam wadah Musyawaroh Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris di Kota Semarang.

Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Universitas PGRI Semarang bekerja sama dengan SMPN 6 Kota Semarang siap memberikan solusi kepada para guru SMP dalam proses pendampingan melakukan PTK.

Advertisement

Ketua Progdi PBI UPGRIS Dr Jafar Sodiq MPd mengungkapkan menjawab permasalahan tersebut UPGRIS akan menyelenggarakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang dilakukan dalam 5 (lima) tahapan secara sistematis dan berkesinambungan.

“Kegiatan PKM ini dilakukan dalam 5 (lima) tahapan secara sistematis dan berkesinambungan. Tiap tahapan akan diikuti oleh guru-guru SMP yang tergabung dalam MGMP Bahasa Inggris SMP di kota Semarang yang berjumlah sekitar 32 orang,” terang Jafar.

Proses pelatihan akan dimulai Tahap I berupa Penyampaian Materi dalam bentuk ceramah, tanya jawab, pelatihan, dan diakhiri dengan penugasan menyusun proposal PTK/PTBK berlanjut ke tahap 2 hingga tahap 5 dimana Tim PKM akan memberikan bimbingan dan pendampingan penyusunan laporan PTK.

Untuk pelaksanaan tugas mandiri setiap peserta harus menyusun proposal dengan pendampingan oleh tim PKM Universitas PGRI Semarang yang dilaksanakan secara daring/online.

Jafar Sodiq yang juga ketua pelaksana program PKM menambahkan kegiatan pelatihan Pembuatan Proposal PTK semacam ini sangat bermanfaat bagi peserta pelatihan.

“Mereka termotivasi untuk mengembangkan kinerjanya melalui pelaksanaan PTK dan diharapkan ditindaklanjuti dengan Program PKM lain berupa Pelatihan Penulisan Artikel hasil penelitian dalam publikasi ilmiah dalam jurnal online atau Open Journal System (OJS). Pelatihan semacam itu akan membantu para guru dalam mengatasi permasalahan sebagian besar guru, yaitu, peningkatan kepangkatan ke Golongan IV (jabatan guru utama),” ungkap Jafar.

Selain itu, tim PKM Universitas PGRI Semarang juga melakukan review terhadap produk proposal yang dihasilkan. Kemudian proposal yang sudah direview akan dikembalikan untuk direvisi oleh para peserta. (pai)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement