Semarang, UP Radio – Kementerian Sosial (Kemensos) RI memberikan bantuan sebanyak 3.000 paket sembako kepada warga Kota Semarang.
Paket bantuan berisi beras, minyak, sarden dan mie instan tersebut merupakan program reguler Kemensos RI untuk menyisir warga yang terdampak Covid-19 namun belum menerima bantuan pemerintah sama sekali.
Bantuan secara simbolis diberikan Direktur K2KRS Direktirat Pemberdayaan Sosial Kemensos RI, Joko Irianto kepada Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi disaksikan Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, Kepala Dinsos dan seluruh camat se-kota Semarang.
Direktur K2KRS Direktorat Pemberdayaan Sosial Kemensos RI, Joko Irianto mengatakan, bantuan kali ini merupakan program Reguler Kemensos RI yang bertujuan untuk menyisir warga masyarakat terdampak Covid-19 yang belum menerima bantuan dari pemerintah.
“Bantuan kali ini merupakan perintah langsung dari pak Mentri Sosial Jualiari Batubara untuk memberikan paket sembako pada kota semarang. Bantuan ini sifatnya reguler, yang Banpres juga dari Kemensos tapi diperuntukkan untuk Jabodetabek sejumlah 1.900.000 orang. Nah ini yang reguler kami kasihkan di beberapa daerah diluar Jabodetabek salah sstunya Kota Semarang mendapat 3.000 paket sembako dan Insyallah akan kami lengkapi 5.000 paket sembako lagi,” ujar Joko.
Menurut Joko, selain bantuan BST dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada Keluarga Penerima Manfaat. Kemensos juga memberi bantuan program reguler yang bertujuan untuk menyisir warga teedampak Covid-19 yang belum menerima bantuan pemerintah.
“Semoga bisa meringankan beban masyarakat khususnya kota Semarang yang terkena dampak Covid-19. Mari sama-sama mematuhi protokol kesehatan untuk memutus rantai covid-19,” harapnya.
Selain bantuan 3.000 paket sembako di Kota Semarang, lanjut Joko, Kemensos juga menyalurkan di 1.000 paket sembako untuk Kota Solo, 2.000 paket sembako untuk Kabupaten Klaten, 500 paket sembako untuk Kabupaten Sragen dan Yogjakarta sebanyak 500 paket sembako reguler.
Sementara itu, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengucapkan terimakasih atas bantuan Kementerian Sosial untuk warga Kota Semarang.
“Menteri Sosial Juliari Batubara lewat Direktur K2KRS hari ini menyerahkan 3.000 paket sembako dan insyallah minggu depan akan dilengkapi jadi 5.000 paket sembako. Pasti akan kami distribusikan secara merata ke pada warga Semarang di 16 kecamatan di kota Semarang. Ini pasti jadi bantuan yang luar bisa yang merjngankan beban warga kota semarang terdampak covid-19,” kata Hendi sapaan akrab Walikota Semarang. (ksm)